Nyiurpos,com — Jakarta – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto kompak menghadiri Pesta Rakyat di Silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu (22/9/24).
Acara ini digelar dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI.
Acara Pesta Rakyat diawali kegiatan Panglima RUN. Kegiatan itu dibuka langsung oleh Panglima TNI.
Selain Kapolri dan Panglima, tampak hadir pula KSAL Laksamana Muhammad Ali, KSAU Marsekal Tonny Harjono, serta KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak. Setelah membuka Panglima RUN, Panglima TNI, Kapolri, serta Kepala Staf mengikuti fun bike.
Mereka kompak mengenakan seragam olahraga berwarna merah dan putih. Sejumlah pejabat tinggi TNI dan Polri terlihat berfoto bersama dengan Panglima TNI dan Kapolri.
Kegiatan Panglima RUN sendiri diikuti 8.519 peserta yang terdiri dari kategori 5K dan 10K. Selain Panglima RUN, kegiatan Pesta Rakyat juga dimeriahkan acara pameran kendaraan alutsista TNI, pameran mobil klasik, hingga kegiatan sosial donor darah dan pembagian sembako.
Profil Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Jenderal Listyo Sigit Prabowo lahir pada 5 Mei 1969 di Ambon, Maluku. Karier di kepolisian mulai ditempuh setelah lulus dari Akademi Kepolisian pada 1991.
Sebelum menjadi seorang Kapolri, Listyo Sigit sempat menduduki beberapa posisi penting dalam kepolisian. Kariernya beranjak ketika diangkat menjadi Kapolres Pati pada tahun 2009 silam.
Sempat dimutasi untuk bertugas di Sukoharjo sebagai Kapolres pada 2010, Listyo Sigit kemudian dipindah tugaskan untuk menjadi Wakapolrestabes Semarang di tahun yang sama. Setahun berselang, dia kembali ditunjuk sebagai Kapolres, kini untuk wilayah Surakarta.
Tak lama setelah itu, dia kembali mendapat surat pemindahan tugas untuk menjadi Kasubdit II Dittipidum Bareskrim Polri di tahun 2012, lalu Dirreskrimum Polda Sulawesi Tenggara pada 2013. Pada tahun 2014, Listyo Sigit mendapat kepercayaan untuk menjadi Ajudan Presiden Joko Widodo.
Sebelum akhirnya menjabat sebagai Kapolda Banten di tahun 2016. Kariernya melejit ketika telah berpangkat Irjen di tahun 2018, kala itu dirinya tengah menjabat sebagai Kadiv Propam Polri.
Hanya butuh waktu setahun bagi Listyo Sigit untuk naik pangkat menjadi Komjen, setelah ditunjuk sebagai Kabareskrim Polri di tahun 2019. Ketika menjadi Kabareskrim, dia sempat memecahkan beberapa kasus besar, salah satunya adalah penangkapan buron penyiram air keras pada Novel Baswedan.
Sampai pada puncaknya terjadi di tahun 2021, ketika Listyo Sigit Prabowo dilantik menjadi Kapolri oleh Presiden Joko Widodo untuk menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis.
Untuk kehidupan pribadinya, Jenderal Listyo Sigit diketahui memiliki istri bernama Juliati Sapta Dewi Magdalena. Dimana dalam pernikahannya tersebut telah dikarunia dua orang putra dan satu putri.
Tim Redaksi